Jerawat memang sangat mengganggu pada wajah kita. Wajah yang berjerawat biasanya dikarenakan kulit wajah yang kotor baik itu karena minyak maupun karena debu dari lingkungan sekitar. Akibatnya timbulah jerawat disekitar wajah kita.
Jerawat juga mengakibatkan hal berbahaya lainnya. Salah satu hal yang membuat jengkel adalah karena bekas jerawat. Jerawat yang sudah hilang dari wajah kita, terkadang masih menimbulkan masalah lainnya yaitu bekas jerawat. Bekas jerawat ini akan menyebabkan kulit wajah kita menjadi tidak mulus. Kulit wajah kita akan tedapat bekas parutan seperti bekas cacar air. Tentu saja hal ini akan membuat anda menjadi minder. Lalu bagaimana caranya agar membuat wajah anda kembali mulus dan tidak ada bekas jerawat? Nah, berikut ini ahli tips kesehatan akan memberikan tips menghilangkan bekas jerawat yang ada di wajah dengan cepat dan alami. Berikut ini beberapa tipsnya:
Menggunakan lidah buaya.
Vitamin yang ada pada lidah buaya ternyata dapat menghapus noda bekas jerawat dan juga mengurangi efek peradangan pada kulit sehingga bekas jerawat akan efektif hilang. Penggunaannya dengan cara mengiris lidah buaya dan ditempelkan pada bagian yang terdapat bekas jerawat.
Menggunakan irisan lemon atau jeruk nipis.
Air yang terkandung pada lemon atau jeruk nipis ternyata dapat menghapus bekas jerawat secara perlahan-lahan. Selain itu, kulit anda juga akan lebih putih dan segar dari biasanya karena iar jeruk nipis mengandung pemutih alami untuk wajah.
Menggunakan mentimun.
Mentimun ini memang sudah sangat dipercaya untuk menghilangkan bekas jerawat pada wajah kita. Selain dapat menghilangkan noda bekas jerawat, ternyata mentimun ini mengandung astringent yang dapat membuat kulit wajah menjadi lebih kenyal.
Menggunakan kunyit.
Kunyit ini sendiri dapat menghilangkan noda bekas jerawat. Selain itu, kunyit juga dapat menghilangkan jerawat yang ada di wajah kita. Hal ini sudah dibuktikan pada negara India yang rata-rata pada wanita digunakan untuk menghilangkan jerawat.
Nah, mungkin itulah beberapa tips untuk menghilangkan nodabekas jerawat yang ada pada wajah kita. Semoga dengan membaca tips ini, anda dapat terbantu untuk menghilangkan bekas jerawat dengan cepat.
0 Komentar